Soal Pilihan Ganda Teknologi Ramah Lingkungan
Soal Pilihan Ganda Teknologi Ramah Lingkungan - Bagi teman-teman Guru yang sedang mencari informasi mengenai Pilihan Ganda Teknologi Ramah Lingkungan khusus IPA Kelas 9, berikut ini admin akan membagikan 30 Soal Pilihan Ganda Teknologi Ramah Lingkungan Kelas 9 lengkap dengan jawabannya.
Soal Pilihan Ganda Teknologi Ramah Lingkungan
1. Perhatikan beberapa alat transportasi berikut!
1) Bus dengan mesin diesel
2) Bus dengan mesin motor listrik
3) Bus dengan tenaga surya
4) Bus dengan bahan bakar minyak bumi
Alat transportasi ramah lingkungan ditunjukkan oleh angka ….
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 2) dan 4)
2. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
1) Menggunakan bahan-bahan yang dapat didaur ulang
2) Energi yang dihasilkan besar
3) Alat-alat yang digunakan canggih
4) Limbah yang dihasilkan tidak berbahaya
Pernyataan yang sesuai dengan teknologi ramah lingkungan terdapat pada angka ….
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 4)
C. 2) dan 3)
D. 2) dan 4)
3. Sel surya merupakan salah satu aplikasi teknologi yang bisa dimanfaatkan sebagai pengganti energi listrik. Sel surya digolongkan sebagai salah satu teknologi ramah lingkungan karena ….
A. Komponen sel surya berasal dari bahan yang ramah lingkungan
B. Tidak menghasilkan emisi gas rumah kaca
C. Tidak membutuhkan sistem penyimpanan
D. Harga produksinya murah
4. Solusi yang dapat Ananda tawarkan dengan menerapkan teknologi ramah lingkungan yang dibutuhkan oleh masyarakat desa yang menggantikan kulkas,vkarena tidak ada aliran listrik?
A. Membuat kulkas tanpa listrik
B. Membeli mesin diesel
C. Membungkus sayur dan buha dengan plaatik tebal
D. Membuat kulkas portable dengan sumber arus sari baterai
5. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Mengurangi penggunaan bahan bakar (minyak tanah dan kayu)
2) Menghasilkan pupuk organik berkualitas tinggi
3) Dapat menjadi salah satu metode pengolahan sampah yang baik
4) Mengurangi pencemaran udara
Manfaat penggunaan biogas yang berkaitan dengan pengurangan efek rumah kaca terdapat pada angka ….
A. 1) dan 2)
B. 2) dan 3)
C. 1) dan 4)
D. 2) dan 4)
6. Penyediaan energi listrik dapat dilakukan dengan pemanfaatan panas yang ada di lapisan dalam bumi. Teknologi yang dimaksud adalah ….
A. Geotermal
B. Geologi
C. Biofuel
D. Bioetanol
7. Keunggulan dari penggunaan panel surya untuk menghasilkan energi listrik adalah sebagai berikut….
1. tidak menghasilkan gas SO
2. mudah dipasang dan dikembangkan
3. tidak menghasilkan emisi rumah kaca
4. menghasilkan listrik meskipun di malam hari
jawaban yang benar adalah….
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 2 dan 4
C. 1, 3 dan 4
D. 2, 3 dan 4
8. Biobag merupakan produk yang tidak menyebabkan pencemaran lingkungan karena ….
A. Terbuat dari bahan-bahan yang tidak menyebabkan terjadinya pembusukan
B. Terbuat dari bahan-bahan mudah terurai oleh mikroorganisme
C. Terbuat dari bahan-bahan yang mengandung plastik
D. Terbuat dari bahan-bahan yang tidak dapat dirombak mikroorganisme
9. Bahan berikut yang tidak ramah lingkungan adalah ….
A. rami
B. goni
C. Karet
D. sisal
10. Jumlah senyawa organik dan aktivitas tinggi memungkinkan organisme tanah untuk …….
A. Menguraikan polutan
B. Berlangsungnya reaksi kimia
C. Menguraikan tanah
D. Mencegah penyakit tanah
11. Berikut ini yang bukan merupakan dampak negatif dari pembakaran batu bara yang tidak terkontrol adalah ….
A. menghasilkan zat radioaktif
B. menghasilkan gas natrium klorida
C. menyebabkan gangguan pernapasan
D. menyebabkan polusi udara
12. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Menguraikan materi organik
(2) Membantu pelapukan batuan
(3) Memecah partikel kompleks menjadi sederhana
Pernyataan tersebut merupakan fungsi dari ……….
A. Bakteri
B. Virus
C. Dekomposer
D. Organisme
13. Metode pengambilan minyak bumi yang terkandung dalam bebatuan atau pasir minyak (heavy crude oil) mengakibatkan kerusakan lingkungan yang sangat luas karena ….
A. Sebelum penambangan, dilakukan penebangan terlebih dahulu
B. Dilakukan dengan cara mengeruk dasar laut
C. Minyak mentah diambil dengan cara mengebor lapisan bumi
D. Dilakukan dengan cara mematikan organisme laut dalam skala besar
14. Pembakaran batubara untuk digunakan sebagai sumber energi dapat memiliki beberapa dampak negatif. Berikut ini yang merupakan dampak negatif dari pembakaran batubara yang tidak terkontrol adalah….
1. menghasilkan zat radioaktif
2. menghasilkan gas natrium klorida
3. menyebabkan gangguan pernapasan
4. menyebabkan polusi udara
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 2 dan 4
C. 1, 3 dan 4
D. 2, 3 dan 4
15. Keunggulan dari penggunaan panel surya untuk menghasilkan energi listrik adalah sebagai berikut, kecuali ….
A. tidak menghasilkan emisi rumah kaca
B. mudah dipasang dan dikembangkan
C. panel surya dapat menghasilkan listrik meskipun di malam hari
D. tidak menghasilkan gas SO2
16. Biodiesel merupakan sumber energi alternatif yang ramah lingkungan karena ….
A. Diperoleh dari minyak nabati dan tidak menghasilkan polutan
B. Dibuat melalui proses fermentasi dan tidak mencemari lingkungan
C. Dihasilkan dari aktivitas anaerobik atau fermentasi bahan-bahan organik dan dapat diperbarui
D. Mampu mengubah energi matahari menjadi energi listrik dan tdak menghasilkan polutan
17. Dilihat dari sisi ekonomi, meningkatnya jumlah kendaraan bermotor sangat menguntungkan karena di kota-kota besar dapat menggerakkan roda perekonomian, terutama di kota-kota besar. Akan tetapi, dari sisi ekologi meningkatnya jumlah kendaraan sangat merugikan lingkungan karena sepeda motor menghasilkan polutan seperti gas CO2. Kandungan gas CO2 berlebih di udara dapat menyebabkan ….
A. Terjadinya hujan asam
B. Meningkatnya suhu bumi
C. Air laut menjadi tidak asin
D. Menurunnya curah hujan di daerah tropis
18. Senyawa fosfor yang berasal dari pupuk kimia dapat terbawa aliran air menuju ke perairan. Organisme di perairan yang mungkin akan mengalami peningkatan populasi akibat senyawa fosfor adalah ….
A. Ikan
B. Katak
C. Algae
D. Burung raja udang
19. Daerah yang tercemar bahan-bahan radiokatif sesium, uranium, dan stronsium dapat dinetralkan dengan tumbuhan ….
A. eceng gondok
B. bunga matahari
C. sengon
D. bunga dahlia
20. Pembangkit listrik tenaga air merupakan salah satu aplikasi teknologi ramah lingkungan. Prinsip kerja pembangkit listrik tenaga air adalah ….
A. Mengubah energi gerak dari turbin menjadi energi listrik melalui generator
B. Mengubah energi gerak dari generator menjadi energi listrik melalui turbin
C. Mengubah energi potensial dari turbin menjadi energi listrik melalui generator
D. Mengubah energi potensial dari generator menjadi energi listrik melalui turbin
21. Pembangkit Listrik Tenaga Pasang Surut Air Laut merupakan salah satu teknologi ramah lingkungan di bidang energi. Kelemahan teknologi ini adalah ….
A. Energi yang dihasilkan relatif kecil
B. Alat yang digunakan mudah rusak akibat korosi
C. Menghasilkan emisi yang berbahaya bagi kehidupan laut
D. Alat yang digunakan sulit untuk ditemukan
22. Menggunakan bahan yang ramah lingkungan serta melalui proses yang lebih aman dari teknologi sebelumnya…
A. Reuse
B. Reduce
C. Recycling
D. Refine
23. Sumber energi yang paling aman bagi lingkungan adalah ….
A. minyak bumi
B. batubara
C. energi matahari
D. nuklir
24. Minyak mentah dapat diolah menjadi berbagai jenis bahan bakar, seperti bensin, avtur, kerosin serta aspal. Prinsip dasar dalam pengolahan minyak mentah tersebut adalah ….
A. pemanasan dan pemisahan berdasarkan titik didih
B. penyaringan berdasarkan ukuran molekul
C. penyaringan berdasrkan berat jenis molekul
D. pemisahan berdasar kelarutannya pada pelarut tertentu
25. Bentuk aplikasi teknologi yang memberikan kemudahan bagi manusia dalam memenuhi kebutuhannya, tetapi tetap menjaga kelestarian lingkungan baik sekarang maupun yang akan datang merupakan pengertian dari ….
A. bioteknologi
B. bioremediasi
C. teknologi modern
D. teknologi ramah lingkungan
26. Berikut ini yang bukan merupakan prinsip-prinsip teknologi yang tetap menjaga kelestarian lingkungan adalah ….
A. menjaga keberlangsungan lingkungan dimasa depan
B. memperhatikan keseimbangan lingkungan, sosial, dan ekonomi
C. menggunakan bahan-bahan yang tidak dapat didaur ulang
D. menggunakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui
27. Contoh aplikasi teknologi ramah lingkungan di dalam bidang energi adalah sebagai berikut, kecuali ….
A. teknologi biofuel
B. teknologi osmosis balik
C. teknologi panel surya
D. teknologi geotermal
28. Keunggulan dari penggunaan panel surya untuk menghasilkan energi listrik adalah sebagai berikut, kecuali ….
A. tidak menghasilkan emisi rumah kaca
B. mudah dipasang dan dikembangkan
C. panel surya dapat menghasilkan listrik meskipun di malam hari
D. tidak menghasilkan gas SO2
29. Bahan berikut ini yang tidak menghambat produksi biogas adalah ….
A. detergen
B. air sabun
C. kotoran ternak
D. pestisida
30. Gas-gas yang terbentuk pada saat pembuatan biogas adalah ….
A. karbon monoksida dan hidrogen
B. karbon monoksi dan metana
C. karbon dioksida dan metana
D. karbon dioksida dan nitrogen
Baca juga soal pilihan ganda kelas 9 lainnya :
- Soal Pilihan Ganda Kemagnetan dan Pemanfaatannya
- Soal Pilihan Ganda Partikel Penyusun Benda dan Makhluk Hidup
- Soal Pilihan Ganda Bioteknologi Kelas 9
- Soal Pilihan Ganda Sistem Reproduksi pada Manusia
- Soal Pilihan Ganda Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup
- Soal Pilihan Ganda Reproduksi pada Tumbuhan dan Hewan
- Soal Pilihan Ganda Listrik Statis Kelas 9
- Soal Pilihan Ganda Tanah dan Keberlangsungan Kehidupan
- Soal Pilihan Ganda Listrik Dinamis Kelas 9